SMK NEGERI 1 KAIDIPANG KAB. BOLAANG MONGONDOW UTARA

Menggabungkan Gambar dan Teks Yang Berbasis Bitmap

Cara menggabungkan gambar dan teks yang berbasis bitmap berikut merupakan salah satu keterampilan desain grafis menggunakan software desain. Pada artikel kali ini admin bukudesaingrafis akan menampilkan tutorialnya dengan menggunakan software desain Adobe Photosop.
cara menggabungkan gambar dan teks yang berbasis bitmap 

Sebelum melihat contoh proses menggabungkan gambar dan teks yang berbasis bitmap, kita bahas sedikit tentang apa itu gambar bitmap, fungsi penggabungan gambar dan teks, contoh desain yang menggunakan proses penggabungan gambar dan teks, dan aplikasi-aplikasi desain grafis apa saja yang bisa digunakan untuk proses menggabungkan gambar dan teks tersebut.
Pengetian Gambar Bitmap

Gambar bitmap adalah gambar digital yang tersusun dari sekumpulan titik-titik (disebut juga dengan pixel) dengan warna-warna tertentu pada masing-masing pixel sehingga membentuk sebuah gambar yang dapat ditampilkan pada sebuah komputer atau media kertas.

Ciri-ciri Gambar Bitmap
  • Kualitas gambar dipengaruhi oleh besar kecilnya resolusi
  • Jika diperbesar (zoom) akan terlihat pecah, ini tergantung besaran resolusi dari gambar tersebut
  • Ukuran file cukup besar, ini juga tergantung dari besaran resolusi pada gambar
  • Memiliki format JPEG, JPG, PNG, BMP, TIFF, GIF
Fungsi Gambar Bitmap
Gambar bitmap lebih sering ditampilkan dalam bentuk karya desain grafis yang tidak banyak menggunakan modifikasi garis dan bidang seperti lengkungan, atau bentuk kurva.
Karenanya produk desain grafis berbasis gambar bitmap umumnya berupa desain grafis penggabungan gambar dan teks, dan penggabungan gambar dengan gambar, dengan memberikan sentuhan modifikasi, manipulasi dan efek.

Contoh-contoh Produk Berupa Gambar Bitmap:
  • Desain Foto
  • Desain media luar ruang (Spaduk, X-Banner, Baliho, Poster, dll)
  • Desain media promosi seperti Brosur, Pamplet, Kartu Nama, dll)
  • Cover Buku, Cover Majalah, Layout Majalah, dll
  • Produk kreatif lainnya seperti desain iklan online, desain aksesorir, dan lain sebagainya
 
Fungsi Penggabungkan Gambar dan Teks
Apa sih fungsi, atau kegunaan penggabungan gambar dan teks, atau penggabungan gambar dengan gambar?
Dalam desain grafis menggabungkan gambar dengan teks, atau gambar dengan gambar merupakan proses untuk menghasilkan produk desain yang dapat dilihat sebagai satu kesatuan karya desain yang memenuhi prinsip-prinsip desain.
Pada desain dengan menggabungan gambar dan teks, gambar memiliki fungsi sebagai ilustrasi atau pendukung fakta, sementara teks memiliki fungsi sebagai keterangan dari pesan yang ingin disampaikan, atau hanya sebagai caption saja.
Pada desain dengan menggabungkan gambar dengan gambar, memiliki fungsi menghasilkan tampilan gambar baru, atau menghasilkan sudut pandang baru dari dua gambar yang digabungkan sehingga seolah-olah penggabungan gambar tersebut adalah nyata dan memberi kesan artistik.
Contoh produk yang menampilkan penggabungan gambar dengan teks, atau penggabungan gambar dengan gambar, diantaranya:
  • Desain spanduk, poster, baliho, brosur dan lain sebagainya
  • Manipulasi Foto

Aplikasi Untuk Menggabungkan Gambar dan Teks
Ada banyak aplikasi yang dapat digunakan untuk melakukan penggabungan antara gambar dan teks yang berbasis bitmap. Dari mulai aplikasi yang sederhana dan sering digunakan dalam keseharian sampai kepada aplikasi yang memang dibuat khusus untuk desain grafis.
Berikut nama-nama aplikasi yang bisa digunakan untuk proses menggabungkan gambar dengan teks, dimulai dari yang sederhana ke yang spesifik untuk kebutuhan desain grafis:
  • Microsoft Paint
  • Microsoft Office (Word, Excel, PowerPoint)
  • Microsoft Publisher
  • Microsoft Photo Editor
  • Adobe Indesign
  • Corel Photo Paint
  • Adobe Photosop
Dan masih banyak lagi jenis aplikasi untuk kebutuhan pengolahan gambar bitmap lainnya baik yang gratis maupun yang berbayar, baik yang berbasis dekstop maupun berbasis mobile / android.
Cara Menggabungkan Gambar dan Teks Menggunakan Photosop
Ada banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk proses menggabungkan gambar dengan teks,  dari mulai aplikasi yang sederhana yang biasa digunakan sehari-hari seperti  aplikasi paket Microsoft Office. Tapi karena kita karean kita sedang belajar desain grafis, maka aplikasi yang digunakan adalah aplikasi standar untuk desain grafis berbasis bitmap, yaitu Adobe Photosop.

Contoh 1 Menggabungkan gambar dan teks yang berbasis bitmap
Langkah-langkah menggabungkan gambar dan teks menggunakan Adobe Photosop:
  1. Buka aplikasi Adobe Photosop
  2. Buka gambar dengan cara: Klik File – Pilih Open – Pilih tempat penyimapanan gambar – klik gambar – pilih Open
  3. Klik icon Horizontal Type Text – Pada Option Bar tentukan jenis huruf, ukuran huruf dan warna huruf – Tuliskan keterangan / teks yang ingin ditampilkan – atur posisi teks pada gambar
  4. Klik File – pilih Save As – Beri nama file – Tentukan Forma File (JPEG, JPG, PNG) – klik Save
Cotoh 2 Memasukan Gambar kedalam Teks menggunakan Photosop

Langkah-langkah memasukan gambar kedalam teks yang berbasis bitmap:
  1. Buka aplikasi Photosop
  2. Buat jendela kerja (kanvas) dengan ukuran A4, resolusi 72 Px, color mode RGB
  3. Buat layer baru, dan beri warna Putih (#FFFFFF)
  4. Klik icon Horizontal Type Text – Pada Option Bar tentukan jenis huruf, ukuran huruf (usahakan ukurannya besar) dan warna huruf – Tuliskan teks yang diinginkan pada layer
  5. Klik File – Pilih Place – Pilih tempat penyimapanan gambar – klik gambar – pilih Place – Enter
  6. Pada Layer Gambar: Klik Kanan – Pilih Create Cliping Mask, maka gambar akan masuk kedalam teks.
Untuk urutan cara menggabungkan gambar dan teks yang berbasis bitmap menggunakan Adobe Photosop diatas dengan urutan langkah tutorial menggunakan penjelasan gambar kami menyertakannya dalam format PPT dibawah ini, silahkan di unduh.

Download Tutorial cara menggabungkan gambar dan teks yang berbasis bitmap menggunakan Photosp





Kesimpulan dari proses menggabungkan gambar dan teks yang berbasis bitmap ini adalah, menempatkan teks diatas permukaan gambar sehingga menghasilkan produk desain grafis yang bisa dipahami dan dinikmati oleh khalayak. Penggabungan gambar dan teks yang berbasis bitmap juga bisa berupa tampilan gambar yang menyatu kedalam teks, atau istilahnya memasukan gambar kedalam teks. Adapun aplikasi yang digunakan, variatif. Karena ada banyak aplikasi yang bisa digunakan sesuai dengan kemampuan user masing-masing.

Sumber: https://bukudesaingrafis.com/menggabungkan-gambar-dan-teks-yang-berbasis-bitmap/
Share:

0 Comments:

Posting Komentar

Ketua Program Keahlian Multimedia

MOH.TAMRIN S. BUHANG, S.Kom, Gr

Site Links


Recent Posts Widget

Chat With Us

Unordered List

Flag Counter